Daftar Saham Sub Sektor Footwear Atau Sepatu

Daftar saham footwear atau sepatu adalah daftar saham perusahaan yang unit usahanya adalah memproduksi sepatu dan menjualnya ke masyarakat.
Daftar Saham Sepatu
Daftar Saham Sepatu

Siapa diantara kita yang nggak pernah punya sandal atau sepatu?

Hampir semua orang memerlukan sandal dan sepatu, apalagi anak-anak yang masih dalam masa sekolah (PAUD, SD, SMP, SMA, dan Kuliah).

Orang-orang yang sedang bekerja baik yang ada di kantor maupun lapangan, semuanya juga memerlukan sepatu.

Bahkan ibu-ibu rumah tangga atau profesi lainnya (seperti artis, model, dll) juga memerlukan sepatu untuk menambah daya tarik mereka (soal penampilan tentunya).

Jadi, meskipun sepatu dimasukkan kedalam saham sektor Miscellaneous Industry tetapi produk yang mereka hasilkan hampir sama dengan produk yang dihasilkan oleh saham sektor Consumer Goods Industry.

Tetapi sangat disayangkan, kenapa? Karena perusahaan sepatu yang ada di Indonesia yang sahamnya masuk kedalam daftar saham footwear atau sepatu nggak banyak terutama yang tercatat di papan pasar modal.

Meskipun sebenarnya jumlah pengrajin sepatu di Indonesia jumlahnya banyak.

Kenapa? Mungkin lebih karena modal yang mereka miliki belum sebesar modal minimal yang diperlukan untuk tercatat di papan Bursa Efek Indonesia (BEI).

Daftar Saham Sub Sektor Footwear Atau Sepatu

Berikut ini adalah daftar perusahaan sepatu yang sahamnya tercatat didalam Bursa Efek Indonesia (BEI).

NoKode SahamNama Perusahaan
1 BATA PT Sepatu Bata Tbk
JL. RA kartini Kav. 28 Cilandak Barat Jakarta Selatan 12430
www.bata.id
2 BIMA PT Primarindo Asia Infrastructure Tbk
Gedung Dana Pensiun - Bank Mandiri Lt 3 A
Jl. Tanjung Karang No. 3-4 A Jakarta 10230 - Indonesia
www.primarindo.co.id

Karena jumlah daftar saham footwear atau sepatu nggak banyak maka kamu bisa dengan mudah menemukan perusahaan berkinerja paling baik jika ingin menjadikannya sebagai instrumen investasi.

Sandal dan sepatu adalah kebutuhan masyarakat sepanjang waktu. Selama sandal atau sepatu mereka rusak dan maka kemungkinan besar mereka akan membelinya.

Dan penjualan sepatu akan terasa bagus ketika pergantian tahun ajaran baru tiba. Hal ini terjadi khususnya pada model sepatu yang didesain khusus untuk anak-anak sekolah.

Peningkatan volume penjualan nggak hanya terjadi pada saat tahun ajaran baru sekolah saja tetapi juga terjadi ketika hari raya tiba karena permintaan sandal atau sepatu baru juga semakin meningkat.

Faktor Penggerak Pergerakan Harga Saham Footwear Atau Sepatu

Jika kita berbicara mengenai faktor penggerak harga saham footwear atau sepatu, sebenarnya kita sedang berbicara mengenai faktor fundamental dan teknikal.

Faktor fundamental sendiri sangat erat kaitannya dengan kinerja perusahaan dalam hal membukukan keuntungan atau profit setiap tahunnya.

Semakin bagus kinerja perusahaan maka semakin bagus harga sahamnya. Kenapa? Karena semakin banyak investor atau trader saham yang membeli sahamnya.

Begitu juga sebaliknya jika kinerja perusahaan sepatu jelek maka semakin jelek (menurun) harga sahamnya. Kenapa? Karena semakin banyak investor atau trader saham yang menjual sahamnya.

Sedangkan jika kita berbicara mengenai faktor teknikal maka sebenarnya kita sedang berbicara mengenai banyaknya perbedaan persepsi yang muncul diantara investor atau trader saham terhadap penilaian kewajaran harga saham.

Semakin banyak perbedaan yang muncul maka semakin fluktuatif pergerakan harga saham footwear atau sepatu, apalagi ditambah dengan volume perdagangan saham yang sangat besar.

Gimana, kamu tertarik membali saham yang dimasukkan kedalam daftar saham footwear atau sepatu.

Jika kamu tertarik membelinya sebagai instrumen investasi atau perdagangan, kamu jangan lupa untuk melakukan riset dan analisis terlebih dahulu.