Kali ini kita akan mengulas sedikit tentang hasil jalan-jalan kemaren dari tempat Bendungan atau Waduk Wonorejo, Kalituri, Wonorejo, Pagerwojo, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur 66262, yang merupakan salah satu Obyek Wisata di Kota Tulungagung. Sesuai dengan namanya yaitu "Bendungan / Waduk", tempat ini sebenarnya adalah tempat Pembangkit Listrik Tenaga Air yang secara kebetulan pemandangan alamnya sangat indah sekali sehingga banyak pengunjung yang berasal dari berbagai kalangan ingin refreshing ke tempat ini, termasuk Saya bersama keluarga.
Secara nampak sekilas area Bendungan Wonorejo seperti terlihat didalam gambar dibawah ini. Sejuk, Indah, dan Nyaman khususnya di pagi hari.
Secara nampak sekilas area Bendungan Wonorejo seperti terlihat didalam gambar dibawah ini. Sejuk, Indah, dan Nyaman khususnya di pagi hari.
Boleh renang nggak mas? Nggak boleh diiik, bahaya.
Secara kasat mata memang seru sih ya kalau kita bisa berenang didalam Bendungan Wonorejo diatas tetapi untuk keselamatan kita itu tidak diperbolehkan karena Berbahaya. Jadi, kita disini lihat-lihat saja pemandangan dan menikmatik udara sejuk sekitar saja.
Daya tarik Bendungan Wonorejo ini hingga sampai menjadi sebuah obyek wisata Tulungagung karena memang pemandangan dan kondisi alam yang masih asri dan udaranya yang segar terutama di pagi hari. Sehingga banyak sekali para pecinta olahraga sepeda menjadikan tempat ini sebagai tujuannya.
Dan untuk menuju ke tempat ini kita harus menempuh jarak yang lumayan capek jika kita tidak menggunakan kendaraan bermotor. Meskipun begitu banyak sekali warga kota Tulungagung yang memanfaatkan obyek wisata ini sebagai tujuan akhir olahraga yaitu sepeda sehat. Karena untuk menuju ke tempat ini kita harus melalui jalanan yang naik dan menikung tetapi berita baiknya jalanan (aspal) yang menuju ke tempat obyek wisata bendungan Wonorejo ini kondisinya sangat baik yaitu mulus seperti terlihat didalam gambar dibawah ini.
Secara kasat mata memang seru sih ya kalau kita bisa berenang didalam Bendungan Wonorejo diatas tetapi untuk keselamatan kita itu tidak diperbolehkan karena Berbahaya. Jadi, kita disini lihat-lihat saja pemandangan dan menikmatik udara sejuk sekitar saja.
Daya tarik Bendungan Wonorejo ini hingga sampai menjadi sebuah obyek wisata Tulungagung karena memang pemandangan dan kondisi alam yang masih asri dan udaranya yang segar terutama di pagi hari. Sehingga banyak sekali para pecinta olahraga sepeda menjadikan tempat ini sebagai tujuannya.
Sisi Lain Bendungan Wonorejo |
Jalanan Menuju Bendungan Wonorejo |
Tetapi jika Anda tidak ingin capek ketika menuju tempat ini ya tentu Anda harus naik kendaraan bermotor (sepeda motor, mobil).
Jika kita mulai perjalanan dari kota Tulungagung dengan mengendarai kendaraan bermotor (mobil) maka diperlukan waktu sekitar 31 menit (rute tercepat) untuk bisa sampai ke tempat Bendungan Wonorejo ini. Tapi Anda nggak usah buru-buru untuk bisa sampai ke tempat ini karena jalanan menuju tempat ini pemandangannya juga sangat bagus. So, dinikmati saja perjalanannya.
Kalau Anda kesini pada hari libur maka kemungkinan besar akan menemui banyak sekali pengunjung yang membawa sepeda. Seperti terlihat pada gambar diatas.
Kenapa kok suka olahraga disini? Karena udaranya masih sangat segar dan menyehatkan.
Sehingga jika Anda ingin melepaskan lelah dan ingin mencari udara segar maka Anda tidak akan menyesal jika Anda memilih Bendungan Wonorejo sebagai tempatnya. Tetapi jika Anda ingin mencari kuliner keluarga mungkin tempat ini kurang cocok meskipun disekitar Bendungan Wonorejo terdapat beberapa warung makan.
Just Info,
Untuk memasuki kawasan ini kita akan dikenai tarif wisata sebesar Rp 10.000,- per orang dewasa dengan hadiah sebotol minuman sprite 250 ml, lumayan untuk bekal jalan-jalan di sekitar Bendungan Wonorejo.
Letak Bendungan Wonorejo di Kota Tulungagung |
Sepeda Sehat di Bendungan Wonorejo |
Kenapa kok suka olahraga disini? Karena udaranya masih sangat segar dan menyehatkan.
Sehingga jika Anda ingin melepaskan lelah dan ingin mencari udara segar maka Anda tidak akan menyesal jika Anda memilih Bendungan Wonorejo sebagai tempatnya. Tetapi jika Anda ingin mencari kuliner keluarga mungkin tempat ini kurang cocok meskipun disekitar Bendungan Wonorejo terdapat beberapa warung makan.
Just Info,
Untuk memasuki kawasan ini kita akan dikenai tarif wisata sebesar Rp 10.000,- per orang dewasa dengan hadiah sebotol minuman sprite 250 ml, lumayan untuk bekal jalan-jalan di sekitar Bendungan Wonorejo.
Gimana, Anda tertarik jalan-jalan ke obyek wisata Tulungagung ini (Bendungan Wonorejo)?
Analisis Bisnis Obyek Wisata Tulungagung, Bendungan Wonorejo.
Secara garis besar bendungan Wonorejo ini memang adalah sebuah bendungan yang berfungsi memanfaatkan air untuk digunakan membangkitkan listrik tetapi jika dikelola dengan baik khususnya mengenai bisnis kuliner kemungkinan besar akan lebih banyak mengundang pengunjung.
Perum Jasa Tirta I, Bendungan Wonorejo |
Plus jika sekalian diadakan tentang edukasi sistem pengolahan air di Bendungan Wonorejo itu sendiri mengingat banyak juga sekolah TK sekitar yang memanfaatkan Bendungan Wonorejo ini sebagai tujuan obyek wisata di Tulungagung.