Jika sebelumya kita sudah pernah bahas tentang definisi reksa dana dan berbagai macam jenisnya (reksa dana umum) maka kali ini kita akan bahas dan sampaikan kepada Anda tentang daftar reksa dana syariah yaitu reksa dana yang dibentuk dari berbagai macam aset / instrumen investasi yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah antara lain surat utang, pasar uang, dan saham.
Jakarta Islamic Index (JKII) |
Secara prinsip reksa dana syariah ini mempunyai perbedaan dengan reksa dana umum yaitu adanya perbedaan prinsip ketika memilih aset / instrumen investasi. Reksa dana umum dibentuk oleh Manajer Investasi tanpa memandang prinsip-prinsip syariah sehingga bisa jadi reksa dana umum yang dibentuk isinya adalah aset / instrumen investasi yang ketika menjalankan usahanya bertentangan dengan prinsip-prinsip syariah misalnya adalah menjual minuman keras, dan adanya riba.
Meskipun secara performance reksa dana syariah mempunyai kinerja yang lebih rendah dibandingkan reksa dana umum tetapi jika itu berbicara tentang keberkahan maka perbandingan tersebut tidak bisa digunakan sebagai acuan memilih. Sebagai contoh kita ambil perbandingan Jakarta Composite Index (^JKSE -warna ungu) dengan Jakarta Islamic Index (^JKII - warna hijau) berikut ini.
Perbandingan ^JKSE dengan ^JKII |
Secara performance Jakarta Composite Index (^JKSE) mempunyai kinerja yang lebih baik dibandingkan Jakarta Islamic Index (^JKII) namun demikian bagi seseorang yang sangat memperhatikan prinsip-prinsip syariah dalam berdagang maka besar kecilnya keuntungan ini bukanlah pertimbangan nomor satu karena pertimbangan yang paling utama adalah keberkahan.
.:. Sebagai catatan saja, perbandingan ini hanya sebagai analogi perbandingan reksa dana syariah atau umum saja karena secara umum kondisinya masih seperti itu.
Dan contoh ini bukan berarti menggambarkan bahwa aset yang syariah mempunyai kinerja yang lebih jelek loh ya karena banyak juga aset investasi syariah yang mempunyai kinerja sungguh luar biasa salah satu contohnya adalah kinerja saham Unilever (UNVR).
Nah, jika Anda sudah tahu dan paham tentang performance / kinerja reksa dana syariah melalui sedikit penjelasan tersebut diatas maka silahkan Anda pelajari lagi secara detail tentang reksa dana syariah sebelum membelinya dan memasukkannya sebagai salah satu pengisi portofolio investasi.
Untuk mengetahui kinerja reksa dana syariah ini salah satu cara yang bisa kita lakukan adalah membandingkan kinerjanya dengan salah satu indeks yang ada di Bursa Efek Indonesia yaitu Jakarta Islamic Index (^JKII) atau langsung membandingkannya antar reksa dana syariah.
Perbandingan Antar Reksa Dana Syariah |
Reksa dana syariah sendiri jenisnya pun sama dengan reksa dana umum yaitu seperti disebutkan dalam daftar berikut ini,
- Daftar reksa dana syariah money market atau pasar uang
- Daftar reksa dana fixed income atau pendapatan tetap
- Daftar reksa dana balanced fund atau campuran
- Daftar reksa dana equity fund atau saham
Jika kita urut berdasarkan kinerjanya maka reksa dana equity fund atau saham mempunyai tingkat pengembalian atau return yang paling tinggi diantara jenis reksa dana diatas. Dan reksa dana ini termasuk kategori investasi High Risk High Return yaitu instrumen investasi yang mampu menghasilkan tingkat pengembalian tinggi namum memiliki risiko yang tinggi juga.
Dan jika Anda adalah seorang karyawan dan ingin berinvestasi maka pilihan membeli reksa dana adalah pilihan yang paling tepat karena selain Anda masih bisa bekerja Anda tetap bisa melakukan investasi secara berkala (nabung) dan sebenarnya tidak hanya karyawan sih semua orang yang ingin investasi lebih aman dan tidak mempunyai banyak waktu maka cocok memilih reksa dana sebegai pilihan instrumen investasi.